SCHOOL OF PUBLIC RELATIONS
InterStudi merupakan salah satu perintis dan pelopor pendidikan Public Relations di Indonesia, sejak profesi ini belum begitu populer di masyarakat. Sudah ribuan lulusan yang dihasilkan dan sebagian besar sudah memperoleh pekerjaan sesuai dengan keterampilan yang dimiliki saat mengikuti pendidikan.
Saat ini profesi PR sangat diminati, tidak saja karena dianggap “bergengsi” tapi juga semakin dibutuhkan oleh berbagai perusahaan dalam upaya meningkatkan kepercayaan dan citranya.
Peran dan fungsi PR diperlukan oleh hampir semua organisasi dan perusahaan, mulai dari dunia industri & perdagangan, industri jasa (rumah sakit, bank, travel agent, dll), dunia hospitality (hotel, restoran, café), bahkan dikalangan pemerintah, BUMN dan organisasi-organisasi sosial/nirlaba.
Keunggulan InterStudi diantaranya adalah kurikulum yang dirancang sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja, dan didukung oleh staf pengajar yang kompeten dengan latar belakang akademisi maupun praktisi yang telah berpengalaman dalam bidangnya.
Pilihan program Studi PR :
Diploma in Public Relations (1 Tahun)
Certificate in Public Relations (6 Bulan)
PR Short Course (3 Hari Fullday)
Prospek karir dari mengikuti pendidikan PR :
Staf PR/Humas Perusahaan
Guest Relation, Tenant Relation
Customer Service
Event Organizer
Staf Marketing
Dunia Entertainment
Profesi lain yang berhubungan dengan publik.
Diploma in Public Relations (1 Tahun)
LAMA STUDI: 1 (satu) tahun
Waktu Studi: Seminggu 3 (tiga) kali belajar, 2 sesi, @ 1,5 jam
MATERI:
Dasar Manajemen – Komunikasi Efektif & Human Relations – Media & Press Relations – PR Writing – Pengantar PR – PR Writing – Professional Image – Event Organizer – Komunikasi Bisnis (Teknik Presentasi, Lobi dan Negosiasi, Public Speaking) – Marketing PR – PR Crisis – Workshop Perencanaan Kerja PR – Riset dalam PR – Bahasa Inggris – Cyber PR.
Certificate in Public Relations (6 Bulan)
LAMA STUDI: 6 (enam) bulan, dibagi dalam 2 (dua) triwulan
Waktu Studi: Seminggu 3 (tiga) kali belajar, 2 sesi @ 1,5 jam
MATERI:
Pengantar PR – Professional Image – PR Writing – Dasar Manajemen – Media & Press Relations – MC & Protokoler – Komunikasi Bisnis – Event Organizer – Marketing PR – Perencanaan Kerja PR – Riset dalam PR.
Diakhir studi peserta diharuskan menyusun Proposal Event kegiatan PR.